Categories: Nasional

Hati-hati, Tidak Akur Gara-gara Pilpres, Akan Ditenggelamkan Bu Susi Pudjiastuti !

Hati-hati ya kalau kedengaran Bu Susi, anda berseteru gara-gara pilpres, bisa-bisa anda ditenggelamkan!
Seperti diberitakan detik.com (11/08/2018), Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti tak mau mendengar apabila ada warga yang tak akur gara-gara pilpres. Dia pun menyebut akan menenggelamkan mereka yang berkelahi karena pilpres.
“Saya tidak mau dengar yang di Muara Baru berantem karena pilpres. Tidak boleh ada yang berkelahi karena pilpres, saya tidak mau dengar,” kata Susi di Festival Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (11/8/2018).
“Lebih baik kalian ke laut saja, cari ikan yang banyak, bawa uang untuk keluarga. Kalau di sini ada yang berlelahi karena pilpres akan saya tenggelamkan,” imbuhnya.
Susi hadir di Festival Muara Baru bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Keduanya terlihat kompak dan penuh semangat memberikan dukungan kepada para peserta lomba dayung yang terdiri dari para siswa SMA itu.
Lomba dayung itu diikuti oleh tiga SMA yaitu SMAN 52, SMAN 244, dan SMAN Hangtuah. Masing-masing perahu terdiri dari 19 orang pendayung dan satu penabuh drum.
Anies dan Susi juga melihat-lihat lomba masak ikan cakalang yang diikuti para koki kapal. Susi sempat ikut memasak dan Anies mencicipinya.
Sumber: news.detik.com

BtmOn

Leave a Comment
Share
Published by
BtmOn

Recent Posts

Ucapan Selamat Merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445H Tahun 2024

Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri Dari meja redaksi, untuk seluruh umat muslim perkenankan kami… Read More

1 bulan ago

Ucapan Idul Fitri Minal aidin wal faizin maaf lahir bathin

Banyak yang mencari arti ucapan lebaran idul fitri minal aidzin wal faidzin apakah artinya maaf… Read More

1 tahun ago

Review Al Ma’Soem – Pesantren Modern di Bandung

Pesantren Modern di Bandung Di Bandung selain terkenal sebagai Paris Van Java juga terkenal dunia… Read More

1 tahun ago

Rupa-rupa Aambeuan jeung Rarasaan

Rasa Jeung Bau Rupa-rupa Aambeuan jeung Rarasaan (mcam-macam bau-bauan dan rasa) ieu teh mangrupa kabeungharan… Read More

3 tahun ago

Ngabuburit di Masa New Normal

Ngabuburit adalah Bahasa Sunda yang dipakai untuk pengganti kata menunggu waktu berbuka puasa datang. Kata… Read More

3 tahun ago

Inilah Papatah Wasiat Sunda Karuhun, Leluhur, Sesepuh Orang Sunda

Inilah beberapa wasiat pepeling (pengingat) dari para sesepuh urang Sunda (wasiat pengingat dari para leluhur/karuhun… Read More

3 tahun ago